service jam tangan mewah

Apa cara terbaik untuk menjaga kualitas sebuah jam tangan; menyimpannya dengan hati-hati, atau melakukan service jam tangan mewah secara berkala? Jawabannya adalah keduanya.

Mengapa Jam Perlu Diservis Meski Tidak Rusak?

harga servis jam tangan

Seperti yang Anda tahu, nilai sebuah jam tangan luxury tidak hanya terletak pada merk, prestige, ataupun materialnya yang mewah. Tingkat kerumitan sistem mekanikal dan teknologi pada jam pun mampu membuat nilainya melangit.

Bagaimanapun, jam tangan adalah alat penunjuk waktu. Jadi, tingkat keakuratannya pun menjadi aspek penting yang perlu Anda jaga. Anda perlu memastikan pergerakan setiap komponennya berjalan dengan baik sehingga tidak ada akumulasi masalah nantinya.

Sayangnya, hal tersebut sulit tercapai jika Anda tidak melakukan servis jam tangan secara berkala. Bahkan, sebagai bentuk antisipasi, kebanyakan brand pembuat jam akan menyarankan Anda untuk melakukannya, setidaknya setiap 3-5 tahun sekali.

Tidak hanya di bagian dalam, penampilan luar jam pun perlu Anda jaga, apalagi jika Anda berniat menjual jam tersebut nantinya. Dengan melakukan service jam tangan secara berkala, Anda bisa memastikan permukaan jam tetap mulus tanpa goresan atau tumpukan debu.

Apa risikonya jika Anda tidak melakukan servis dengan disiplin? Tentu saja, adanya potensi kerusakan di komponen bagian dalam jam tersebut. Hal itu bisa berimbas pada menurunnya nilai dan harga jual jam di pasaran.

Tips Menjaga Jam Tangan Luxury Agar Lebih Awet

service jam tangan

Ingin jam Anda jadi lebih tahan lama? Ada beberapa cara yang bisa praktikkan sehari-hari;

  • Hindarkan jam dari suhu ekstrem dalam waktu lama. Contoh suhu ekstrem adalah pancaran sinar matahari langsung atau paparan suhu dingin. Hal ini berpotensi membuat komponen di dalam jam lebih mudah rusak.
  • Lindungi bagian crown pada jam. Crown adalah komponen yang sensitif, apalagi pada brand jam tangan mewah. Saat menyimpan jam, usahakan agar crown tidak berada di bagian bawah serta pastikan crown tetap terkunci rapat. Gunanya adalah menghindari benda asing seperti air dan debu memasuki celah crown.
  • Atur jarum jam saat tidak digunakan. Hindari memuntir crown dan mengatur jarum jam saat sedang Anda gunakan, karena hal tersebut bisa menambah tekanan pada komponen. Sebaiknya lepas dulu jam tersebut, lalu atur jarum jam sesuai petunjung masing-masing merk jam tangan mewah Anda.
  • Atur jarum jam secara berkala, meski tidak Anda gunakan. Lakukan hal ini setidaknya satu bulan sekali untuk menjaga agar pelumas pada komponen bekerja dengan baik.
  • Hindari benda-benda dengan daya magnet kuat. Hal ini berpotensi merusak komponen di dalam jam sehingga jam tidak lagi akurat.
  • Jaga kebersihan jam. Lakukan pembersihan secara berkala dengan alat pembersih yang tepat, serta hindari parfum dan bahan-bahan kimia yang saat melakukannya. Lebih baik lagi jika Anda menggunakan watch box agar debu tidak terakumulasi pada jam.

IDWX, Solusi Service Jam Tangan Berpengalaman

tukang jam tangan

Luxury watch merupakan aset yang tidak hanya berharga, namun juga langka. Oleh karena itu, sebaiknya hindari service jam di tukang jam tangan biasa.

Pasalnya, beberapa kebutuhan servis jam seperti lubricant hingga komponen pengganti tidak bisa dipilih secara asal. Untuk jam tangan mewah, tentu metode perawatannya harus berbeda.

Maka dari itu, Anda bisa serahkan proses service tersebut pada ahlinya, yakni IDWX.

IDWX memiliki tim ahli yang memiliki pengalaman bertahun-tahun terkait jam tangan mewah.. Tidak hanya bisa melakukan service, IDWX juga bisa memberi rekomendasi produk pelindung jam serta jasa poles jam tangan yang bisa membuat jam tampak lebih kinclong.

Harga servis jam tangan di IDWX bervariasi, bergantung pada jenis dan kebutuhan jam Anda.

Untuk mengetahui cara service jam tangan mewah di IDWX, Anda bisa datang langsung ke offline store. Atau, Anda juga bisa hubungi Admin melalui kanal resmi IDWX seperti website, WhatsApp, atau Instagram @idwx.official. IDWX akan dengan senang hati membantu mencari solusi terbaik untuk jam tangan mewah Anda.

Beginner's guide