poles jam tangan mewah

Merasa khawatir karena jam tangan Anda sudah tidak kinclong lagi? Atau, ingin jual jam tangan dan ingin menghilangkan baret agar harga jual tidak turun? Percayakan saja pada jasa poles jam tangan mewah oleh IDWX.

Goresan Pada Jam Tangan; Catatan Sejarah atau Ancaman?

poles jam tangan

Bicara soal goresan pada jam tangan, tahukah Anda bahwa terdapat dua pandangan yang berbeda terkait hal tersebut?

Bagi sebagian orang, goresan pada luxury watch merupakan hal yang unik. Setiap baret memiliki ceritanya tersendiri. Hal tersebut menambahkan nilai sejarah pada masing-masing jam.

Pandangan tersebut cenderung lebih populer di kalangan kolektor jam yang mengetahui setiap detail dari jam yang mereka miliki. Umumnya, para pecinta jam tidak hanya mengincar prestige dari jam tersebut, tapi juga memahami sejarah, teknologi, dan perkembangan perusahaan jam dari waktu ke waktu.

Jadi, alih-alih panik mencari tempat reparasi jam tangan saat melihat baret, mereka justru menghargainya.

Sebaliknya, kolektor jam yang berorientasi pada investasi mungkin tidak begitu menghargai adanya goresan pada jam. Biasanya, para investor jam tangan akan menjaga jamnya baik-baik agar terhindari dari baret, bahkan debu.

Memang, harus diakui bahwa kondisi jam memiliki korelasi besar terhadap nilai jual kembali dari jam tersebut.

Biasanya, jam yang dihargai tinggi adalah jam dengan kondisi tanpa cela layaknya jam baru, atau jam unworn, alias jam yang tak pernah digunakan sebelumnya.. Intinya, semakin mulus jamnya, maka semakin besar potensi cuan yang bisa didapat.

Oleh karena itu, jangan heran bila para investor jam akan sigap menghilangkan baret jam tangan, terutama saat hendak menjual jam tersebut.

Cara Meminimalisir Goresan pada Jam Mewah Anda

reparasi jam tangan

Jika Anda menggunakan jam mewah untuk beraktivitas sehari-hari, tentu Anda memahami bahwa goresan merupakan hal yang tak terhindarkan. Meski begitu, ada cara untuk meminimalisir baret pada jam;

  • Arahkan bezel ke bagian bawah. Anda bisa menggunakan jam secara terbalik untuk melindunginya dari benturan atau paparan sinar matahari. Uniknya, cara ini kerap dilakukan oleh para perwira militer.

  • Bawa pouch kemana-mana. Baret merupakan risiko yang umum terjadi, terutama jika Anda sering lepas-pasang jam tangan. Untuk menghindari hal ini, masukkan jam dalam carry case saat tak digunakan.
  • Selalu sedia kain microfiber. Hal ini untuk mencegah masuknya debu yang dapat memberi goresan halus pada jam, serta mencegah masuknya debu ke dalam komponen jam.
  • Hati-hati dalam bergerak. Cara ini memang terbilang klise, namun efektif. Daripada Anda panik mencari tukang service jam terdekat saat terjadi baret, lebih baik Anda bergerak dengan lebih mindful.

Bagaimana Kalau Jam Terlanjur Baret?

menghilangkan baret jam tangan

Sudah menjaga jam dengan sangat hati-hati, namun tetap saja terjadi baret? Hal ini tentu tidak Anda inginkan. Apalagi jika Anda berniat menjual jam tersebut dalam waktu dekat.

Jika sudah begitu, maka Anda akan membutuhkan rekomendasi service jam tangan yang tepat. Dan, tidak ada tempat terbaik selain IDWX.

IDWX menyediakan jasa poles jam tangan untuk Anda yang jamnya sudah terlanjur memiliki goresan. Dengan begitu, Anda bisa melepas jam ke pasar dengan tenang, tanpa khawatir harganya akan turun drastis.

Selain itu, IDWX juga menyediakan jasa service untuk memastikan komponen di dalam jam tetap prima.

Untuk memanfaatkan kedua jasa tersebut, Anda bisa mulai dengan cara menghubungi Admin melalui kanal-kanal resmi IDWX. Beberapa di antaranya adalah website, WhatsApp, dan akun Instagram @idwx.official.

Jadi, jangan putus asa dulu jikalau ada baret di jam tangan Anda. Dengan jasa  poles jam tangan mewah, jam Anda akan terlihat mulus layaknya jam baru.

Beginner's guide